Review Aplikasi Spotify


Review Layanan Streaming Musik Spotify 


Sulit untuk memisahkan musik dari kehidupan sehari-hari. Faktanya, musik sudah menjadi bagian erat dari aktivitas kita setiap hari. Media distribusi musik pun terus berevolusi mengikuti perkembangan jaman. Jika dahulu distribusi utama musik melalui radio, di era internet seperti sekarang ini distribusi musik lumrah dilangsungkan melalui layanan music streaming.



apa itu spotify?


spotify

Spotify adalah sebuah layanan penyiaran musik dan siniar yang berbasis di Stockholm, Swedia yang diluncurkan pada 7 Oktober 2008. Platform ini dimiliki oleh Spotify AB, sebuah perusahaan terbuka di Bursa Efek New York sejak 2018 dibawah perusahaan Spotify Technology S.A. yang berbasis di Luksemburg. Kantor pusat Spotify Global berada di Stockholm, Swedia dan kantor pusat perusahaan berada di Kota New York.

 Spotify menawarkan musik dan siniar yang dilindungi hak ciptanya secara digital, termasuk lebih dari 70 juta lagu dari label rekaman dan perusahaan media. Spotify beroperasi dengan freemium, sebuah fitur gratis beserta iklan dan kontrol terbatas, sementara fitur tambahan, seperti mendengarkan secara luring dan mendengarkan bebas komersial, ditawarkan melalui langganan berbayar. Pengguna dapat mencari musik berdasarkan artis, album, atau genre, dan dapat membuat, mengedit, dan berbagi daftar putar.



Review Aplikasi


mendengarkan musik adalah impian saya dari kecil, akan tetapi impian saya sangat mustahil dilakukan. awalnya saya sangat sedih karena musik sangat susah untuk diputar di aplikasi lain dikarenakan banyak iklan yang mengganggu bagi saya. tapi semenjak ada Spotify saya sangat senang karena saya bisa memutar lagu sesuka hati saya. spotify selalu menemaniku saat aku bersedih dan bahagia. apalagi aplikasi ini bisa diakses tanpa berbayar.

namun, spotify sekarang aneh. kecewa banget sama Spotify yang sekarang. mau mutar lagu yang ada di playlist gabisa. cuman setengah doang dan itu pun ga jalan. padahal sebelumnya masih bisa dengerin musik di playlist. lebih suka Spotify yang dulu, yang dengan mudahnya bisa dengerin musik yang sudah disukai dan di simpan di playlist.


kesimpulannya, pihak spotify  lebih memperhatikan keluhan dari pengguna agar kedepannya pengguna bisa mengakses aplikasi tersebut dengan nyaman.














Komentar